Bupati Iskandar Ikuti Retret dan Perkuat Kolaborasi dengan Kepala Daerah se-Indonesia

BOLSEL, POSTULAT.ID– Bupati Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel), H. Iskandar Kamaru, S.Pt., M.Si., mengikuti Retret Kepala Daerah se-Indonesia yang diselenggarakan di Akademi Militer (Akmil) Magelang, Jawa Tengah, pada Senin 24 Februari 2025.

Dalam kesempatan tersebut, Bupati Iskandar bersama kepala daerah lainnya dari Sulawesi Utara tampak menikmati sarapan pagi bersama Gubernur Sulawesi Utara, Yulius Selvanus, sebelum memulai agenda utama hari itu.

Menurut Bupati Iskandar, retret ini tidak hanya menjadi ajang kebersamaan, tetapi juga wadah strategis untuk mempererat hubungan dan komunikasi antar kepala daerah.

“Retret ini merupakan kesempatan emas bagi kami untuk memperkuat kolaborasi dan kerja sama dalam memajukan pembangunan serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat, khususnya di Sulawesi Utara,” ujar Bupati Iskandar.

Ia juga menambahkan bahwa kegiatan ini bertujuan membekali para kepala daerah dengan wawasan serta keterampilan dalam mengelola pemerintahan secara lebih efektif dan profesional.

“Kami mendapatkan materi dan pelatihan tentang tata kelola pemerintahan yang efisien, sehingga dapat mengoptimalkan pelayanan kepada masyarakat,” tambahnya.

Sebagai informasi, pada hari ketiga retret ini, para peserta akan mendapatkan paparan materi dari sejumlah pejabat tinggi negara, termasuk Menteri Koordinator, Kapolri, dan Panglima TNI.

Comment